Sabtu, 26 Juni 2021

Sanggar kepenulisan FUAH (fakultas ushuluddin adab dan humaniora) IAIN Purwokerto adakan workshop kelas penulisan esai

 



Sanggar Kepenulisan (SAKEFU) Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora (FUAH), Institut Agama Isalam Negeri (IAIN) Purwokerto Mengadakan pelatihan menulis esai, secara online pada 27 Maret 2021.

Acara workshop ini merupakan Salah satu progam kerja dari sanggar kepenulisan Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora (FUAH). Workshop ini di lakukan melalui media whatsApp grup yang diikuti oleh 90 peserta. Dan di moderator langsung oleh ketua sanggar kepenulisan Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora (FUAH).

Dalam acara workshop ini moderator terlebih dahulu menuliskan Curriculum Vitae (CV) selanjutkan pemaparan materi oleh pemateri, dan dilanjut untuk berdiskusi.

Ketua Sanggar Kepenulisan Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora (FUAH) Ani nofita Sari, mengatakan “ tujuan di adakannya workshop pelatihan  menulis esai itu penting, karena sebagai mahasiswa akan sering menghadapi yang namanya kepenulisan apalagi esai, dan dengan adanya workshop  ini kita jadi bisa tahu bagaimana caranya membuat esai dengan baik dan benar, mungkin banyak yang sudah bisa tapi belum tentu yang sudah bisa itu benar” ujarnya.

Workshop pelatihan menulis esai itu dilakukan secara online karena meginggat keadaan masih pandemi covid 19,  tidak memungkinkan untuk offline, menurut ketua sanggar kepenulisan, mengatakan”sebenarnya dari pembina ingin mengadakan secara offline tetapi dari pesertanya juga umum, dan dari peserta universitas lain juga ikut, jadi tidak memungkinkan secara offline. Alhamdullilah dari universitas lain juga ikut berpatisipasi dan juga pada aktif-aktif banget yang tanya juga banyak sih bukan hanya dari lingkungan Intitut agama islam negeri (IAIN) purwokerto saja, dari acara workshop kemarin itu dari pengurus ada yang belum ikut, jadi di harapkan bisa ikut kedepannya, harapannya juga banyak yang ikut dan bisa di adakan secara offline jadi bisa praktek langsung begitu, Aamiin” imbuhnya.

Menurut Afif Muhammad Abdillah sebagai peserta acara worshop, mengatakan terkait dengan adanya acara tersebut “bagus, bisa menambah wawasan tentang kepenulisan dan sebagai patokan perbaikan jika ternyata selama ini dalam bidang kepenulisan ternyata kita banyak yang salah” ujarnya.

Arum Tri Indriyana sebagai peserta dari luar kampus Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Purwokerto sangat tertarik dengan bidang kepenulisan maka dari itu ia ingin mengikuti dengan harapan bisa menguasai dan memahami tentang kepenulisan terutama dalam penulisan esai, kemudian bisa memanfaatkan dan mengimplentasikan ilmunya yang di dapat sewaktu d workshop tersebut.

Dan pastinya di harapkan yang mengikuti workshop bisa membuat esai dengan baik dan bisa meningkatkan keahliaan dalam bidang menulis, dan setelah ikut workshop ini menjadikan suatu karya kita layak dibaca, diperlombakan dan dipublikasikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pengertian Esai, jenis-jenis Esai dan tipe Esai

Menulis Esai ini di Indonesia memang masih jarang dilakukan, tetapi di Perguruan tinggi mulai ada menulis esai, kalau di Luar negeri ini sud...